Talawi Hilie, 25 Januari 2025 – Kegiatan rutin yang diselenggarakan Pemerintah Desa Talawi Hilie setiap malam minggunya yaitu latihan canang, kali ini dihadiri oleh Mahasiswa KKN dari Universiras Negeri Padang. Mahasiswa yang berjumlah 20 orang tersebut menyaksikan serta ikut latihan dalam memainkan alat musik tradisional Minangkabau tersebut.
Mahasiswa tersebut diberi informasi bagaimana cara menggunakan canang dengan baik agar menghasilkan suara yang baik juga. Selain itu para mahasiswa juga diperkenalkan berbagai musik yang dimainkan menggunakan canang diantara musik tari piriang, cak din din, surian, konduong, sompe dan lainnya. (RAR)


Tinggalkan Balasan